NOBAR G 30 S/PKI BERSAMA WARGA MASYARAKAT DESA TEMBOK KIDUL KEC.ADIWERNA KAB.TEGAL
Dalam Penyampaiannya Danyonif 407/ PK mengatakan Negara kita adalah negara yang berkedaulatan berdasarkan Pancasila. Pancasila sudah di rumuskan oleh para pejuang kemerdekaan dan mereka adalah kaum intelektual yang berpendidikan, PKI ingin mengganti dasar negara yaitu Pancasila dengan faham komunis, PKI membentuk Dewan Revolusi dan menuduh para Jendral membentuk Dewan Jendral yang akan melakukan kudeta. Sehingga pasukan Cakrabirawa di bawah pimpinan Letkol Untung melakukan penculikan para Jendral, akibatnya sempat ada kekosongan jabatan dipemerintahan yang akan di gunakan oleh PKI untuk mengambil alih, namun berhasil di tumpas oleh ABRI pada saat itu.”Terang Letkol Inf Abi Kusnianto
Sejarah pengkhianatan oleh PKI tersebut sekarang sudah banyak di putar balikan dan mulai dilunturkan oleh keturunan dari PKI, ini terbukti dengan sudah tidak di putarnya film G 30S/PKI agar generasi muda tidak mengetahui sejarah yang sebenarnya dan adanya permintaan agar pemerintah meminta maaf kepada keturunan PKI seolah - olah PKI merupakan korban rekayasa Rezim pemerintahan Orde Lama.
Agar generasi muda mengetahui faham komunis dan bahayanya serta mengetahui kebenaran dari pada sejarah PKI tersebut maka kita akan melihat film tentang G 30 S/PKI sehingga kita bisa menceritakan kepada masyarakat sekitar kita tentang kebenaran fakta sejarah”Pugkasnya
Acara Nobar di hadiri Danyonif 407/PK Letkol Inf Abi Kusnianto, Danramil 07/Adiwerna Kapten Inf Suswantoro, Kapolsek Adiwerna, Sekcam Adiwerna dan warga Masyarakat Desa Tembok Kidul 2055 Orang
0 Response to "NOBAR G 30 S/PKI BERSAMA WARGA MASYARAKAT DESA TEMBOK KIDUL KEC.ADIWERNA KAB.TEGAL"
Posting Komentar