Hankam

Hankam

Pemdes Ujungrusi Gelar RKP-Des Tahun 2018

Ujungrusi - Radardesa.com. Pemerintah Desa Ujungrusi Kec. Adiwerna Kab. Tegal Minggu (12/11) menggelar musywarah rencana kegiatan pembangunan desa (RKP - Des) tahun 2018. Kegiatan yang berlangsung di pendopo balai desa dihadiri Sekdes A. Baedowi, Kades M. Fauzi, ketua BPD Hery Purwanto. Komponen desa lain turut  hadir:  LPMD, KPMD, TP PKK, BKM, ketua RT/RW, tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Kepala desa Ujungrusi M. Fauzi dalam sambutannya berpesan dalam musyawarah RKP - Des harus mengedapankan kebersamaan. Karena menurutnya yang tengah dibahas adalah terkait pembangunan fisik dan non fisik. “ Saya berharap dalam musyawarah ini hendaknya mengedepankan rasa kebersamaan, kekeluargaan dan didasari semangat membangun desa” ujar Kades M. Fauzi

Dikatakan terkait dengan pelayanan dan kinerja perangkat desa fihaknya aktif melakukan rapat internal dan saling sharing antar sesama perangkat desa. Tujuan rapat internal dimaksud semata-mata untuk meningkatkan pelayanan masyarakat yang lebih maksimal, ujarnya

Sementara sekretaris desa A. Baedowi dalam pengantarnya mengungkapkan ada beberapa bahasan dalam RKP - Desa yakni bidang penyelenggaraan pemerintahan desa dan bidang pembangunan insfraktultur desa atau pembangunan fisik.

Bidang lain yang masuk dalam pembahasan yaitu bidang pembinaan kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat. Sekdes juga menegaskan kebijakan desa yang baik harus dimusyawarahkan. Sehingga dalam pelaksanaannya nanti  tidak muncul komplain dari warga, ujar Baedowi.

Hery Purwanto ketua BPD dalam sambutannya juga meminta peserta musyawarah untuk saling memberi  masukan,  saran dan  pendapat yang menurutnya demi kepentingan warga desa Ujungrusi,

Ditegaskan dalam keputusan pelaksanaannya nanti, mengingat keterbatasan anggaran yang dimiliki desa tentunya  ada skala prioritas. Tentang daftar rancangan RKP – Des yang dibagikan kepada peserta musyawarah merupakan rangkuman hasil tim survai yang diterjunkan dilapangan.”Survai sendiri bertugas mencatat hal – hal yang bersifat urgen yang kemudian dibahas pada hari ini, sudah barang tentu ada skala prioritas” ujar Hery Purwanto’’.

Sebagai ketua DPD, Hery berharap ketua RT dan RW dapat lebih proaktif menyampaikan pesan – pesan pembangunan sebagai perpanjangan tangan warga dilingkungannya. Dengan demikian tidak munculkan rasa kecemburuan diantara warga.

Disesi pendapat umum salah seorang warga Rt 16 Rw. 02, Ujungrusi Dasuki Raswadi mengusulkan agar pemerintah desa Ujungrusi segera merealisasikan tempat pembuangan sampah. Selama ini menurutnya para pengangkut sampah mengalami kesulitan melakukan  pembuangan sampah akhir lantaran ada larangan membuang sampah dikomplek pasar bawang Adiwerna. “ Saya lebih menekankan hal itu karena  sesuai dengan bidang pembinaan desa khususnya  dalam hal pengadaan tempat sampah organik maupun non organik seperti yang tertuang dalan draft rancangan RKP – Des tersebut’ ujar Dasuki Raswadi

Dasuki juga mengusulkan agar segera dilakukan pemagaran tembok areal makam Randu Alas. Dikatakan bila desa tidak memiliki dana dicoba melakukan usulan kepada Pemda Kab Tegal atau menyampaikan usulan pada anggota dewan dalam jaring aspirasi disaat masa reses, ungkapnya.  (Azmi/Das)    

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pemdes Ujungrusi Gelar RKP-Des Tahun 2018"

Posting Komentar