Hankam

Hankam

Dukung Kemajuan Pendidikan, TNI Brebes Bersihkan Sarana Ibadah

Brebes, Radardesa.com.  “Jumat Beribadah” Aksi  bakti sosial dilakukan puluhan anggota TNI Kodim 0713 Brebes, membersihkan sarana belajar mengajar di asrama putri Yayasan Pendidikan Imam Syafi'i Desa Limbangan Kecamatan Brebes. Jumat (7/9/18).

Selain membersihkan material sisa pembangunan, tepian jalan masuk menuju asrama dan di sekitar jalan tembusan Islamic Center-Sigempol kilometer 3 Desa Limbangan Wetan, rumput liarnya juga dicukur habis. Perbantuan perawatan akses dan sarana spiritual ini, merupakan salah satu upaya perwujudan kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan selain menggugah kesadaran warga sekitar tentunya.

Dikatakan Danramil 01 Brebes, Kapten Infanteri Nurhadi bahwa, peran yang dimiliki oleh Pondok Pesantren (Ponpes) sangatlah besar dalam membentuk karakter generasi muda calon pemimpin bangsa yang berakhlak mulia serta berpegang teguh pada ajaran agama dalam menjalankan amanah jabatannya masing-masing kelak. “Untuk itulah dalam Jumat bersih kali ini, pihak kami (Koramil 01-red) dibantu anggota Kodim dan beberapa santriwati bahu membahu membersihkan halaman dan jalan sekitar Ponpes Imam Syafi'i.” terangnya.

Kepedulian TNI tersebut, juga merupakan salah satu bakti sosial dalam rangka menyambut HUT TNI Ke-73 dan Kodam IV Diponegoro Ke-68 tahun 2018.

Mewakili yayasan, Ustadz Suhuf Subhan M.Pd.I, salah satu pembina dan pengasuh, sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan anggota Kodim, sebab telah mendekatkan diri dan peduli terhadap sarana pendidikan di Ponpes tersebut.

“Karya bhakti TNI ini menurut saya adalah langkah positif TNI untuk bisa menyatu dengan rakyat. Terima kasih banyak saya ucapkan kepada Dandim atas bantuan pembersihan lingkungan di sekitar pondok.” ucapnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dukung Kemajuan Pendidikan, TNI Brebes Bersihkan Sarana Ibadah"

Posting Komentar