BABINSA BERSAMA WARGA BINAANNYA REMBUG RENCANA KEGIATAN KARYA BAKTI
Kodim 0711/Pml (27/12)., Babinsa Koramil
07/Ampelgading Kodim 0711/Pemalang Serda Sutaryo, Babinkamtimas Polsek
Ampelgading Brigka Dulkodir dan Kades
Tegalsari Barat bapak Sodikin bersama
warga dusun wangonsari desa Tegalsari Barat melaksanakan musyawarah rencana
kegaitan karya bakti, bertempat di rumah ketua RT bapak Dirjo, pada Rabu
(26/12/18).
Babinsa Serda Sutaryo dalam musyawarah
tersebut menyampaikan untuk renacana karya bakti kali ini dengan sasaran
pembersihan saluran air mengingat sekarang sudah memasuki musim penghujan,
saluran air agar bersih sehingga air dapat mengalir dengan lancar tidak terjadi
penyubatan yang mengakibatkan adanya genangan air, rencana karya bakti akan
dilaksanakan besok Minggu (30/12/18).
Pada kesempatan yang sama Kades bapak
Sodikin mengucapkan terima kasih kepada bapak Babinsa dan bapak Babinkamtibmas
yang akan membatu pelaksanaan karya bakti di desanya, Kades juga memanbahkan
untuk warga akan di kerahkan secara maksimal, ini semua untuk mencegah terjadinya banjir atau genangan air
yang akan mengakibatkan timbulnya beberapa penyakit.
0 Response to "BABINSA BERSAMA WARGA BINAANNYA REMBUG RENCANA KEGIATAN KARYA BAKTI"
Posting Komentar