Dandim Tegal gelar Kebaktian Memberkati Rumah dalam rangka Syukuran menempati rumah Dinas jabatan baru
Tegal - Dandim 0712 / Tegal Letkol Inf Richard Arnold YS, SE.M.M melaksanakan kebaktian memberkati rumah dalam rangka Syukuran menempati rumah dinas Jabatan baru. Sabtu malam (29/12/2018)
Acara kebaktian syukuran menempati rumah dinas jabatan baru berlangsung secara sederhana, namun tidak mengurangi makna dan arti syukuran itu sendiri.
Acara tersebut dihadiri oleh Kasdim 0712/Tegal Mayor Inf Akhmad Aziz, Perwira Staf Kodim 0712/Tegal, Para Danramil jajaran Kodim 0712/Tegal, Pengurus Persit Kartika Chandra Kiranan Cabang XXII Dim 0712/Tegal serta para jamaah gereja dari Kota maupun Kabupaten Tegal.
Dalam penceramah Romo Dominicus Dimas Danang, Pr. mengatakan dalam acara ini cara memberkati atau menempati rumah baru maka kita perlu melaksanakan spiritual agar rumah tersebut memberikan kedamaian dan ketenangan bagi yang menempatinya.
Tuhan memulai kehidupan manusia dengan perkawinan dan keluarga. Komunitas pertama yang Tuhan bangun adalah keluarga dan rumah tangga.
Jadi, rumah (dimana di dalamnya keluarga tinggal) adalah sesuatu yang sangat penting.
Oleh sebab itu kita perlu tahu bagaimana agar rumah (keluarga) kita diberkati Tuhan.
Dalam sambutan Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Richard Arnold YS, SE.M.M mengucapkan banyak terimakasih atas kedatangan para bapak-bapak dan ibu-ibu yang telah meluangkan waktunya dalam undangan kami dalam melaksanakan memberkati rumah dinas jabatan baru".Ucap Dandim
Selama ini kita sering salah kaprah menilai bahwa rumah Tuhan itu hanya gereja. Tapi sebenarnya rumah dimana kita tinggal pun adalah rumah Tuhan. Artinya, ”tempat” dimana Tuhan mau tinggal dan berdiamdisana.
Perilaku kita di rumah seharusnya sama seperti perilaku kita di gereja – menyembah, mengasihi, melayani, berdoa dan sebagainya. Kalau ini terjadi, hasilnya akan luar biasa.
Jadikan rumah anda sebagai altar doa bagi Tuhan. Ini tidak berbicara tentang altar harafiah, tetapi hati yang dipenuhi kerinduan untuk bersekutu dengan Tuhan.
Kalau ada doa yang dinaikkan dalam rumah, maka hadirat Tuhan akan hadir. Dan kalau hadirat Tuhan hadir, maka mujizat pasti terjadi. (Nur-Pen)
0 Response to "Dandim Tegal gelar Kebaktian Memberkati Rumah dalam rangka Syukuran menempati rumah Dinas jabatan baru"
Posting Komentar