Hankam

Hankam

Pengukuhan pengurus PPDI Kabupaten Tegal periode masa jabatan 2018-2023

Slawi - Bertempat di Pendopo Amangkurat Kab. Tegal Jl. Dr. Soetomo No.01 Slawi. Telah dilaksanakan Giat Pengukuhan Pengurus PPDI (Persatuan Perangkat Desa Indonesia) Kab. Tegal Periode Masa Jabatan Th. 2018-2023. dipimpin oleh Bupati Tegal Dra. Umi Azizah. Acara diselenggarakan oleh PPDI Kab. Tegal dan dihadiri LK. 250 Orang.

Pengukuhan pengurus PPDI dihadiri Bupati Tegal Dra.Umi Azizah,Ketua I PPDI Jateng M.Takhril,SE, Ketua PPDI Kabupaten Tegal Dikrun,Pembina PPDI Kabupaten Tegal M.Hekal,MBA dan Ubaedi Rosidi,SH, Anggota DPR RI Komisi III Bahrudin Nasori,M.Si,Ketua DPC Gerinda Kabupaten Tegal H.Fatkhudin, Kasdim Tegal Mayor Inf Akhmad Aziz,Kapolsek Kedungbanteng AKP Gofir serta jajaran pengurus PPDI Provinsi Jateng.

Dalam sambutannya Bupati Tegal mengatakan, mari kita Doakan kepada saudara-saudara kita yang sedang ditimpa musibah bencana tsunami dibanten dan Lampung mudah-mudahan mereka diberikan kesabaran dalam menghadapi musibah ini,”ucap Umi Azizah.

Diharapkan kepada pengurus PPDI yang baru saja dilantik,Mudah-mudahan dengan dilantiknya kepengurusan PPDI untuk yang pertama kalinya ini semakin meneguhkan sikap profesionalisme para perangkat desa di Kabupaten Tegal dalam membantu kepala desa memimpin penyelenggaraan pemerintahan desa, memberdayakan masyarakat desa melalui pelaksanaan program-program pembangunan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,”terangnya.

Dari materi yang disampaikan ke saya oleh perwakilan pengurus PPDI, saya bisa merasakan apa yang menjadi aspirasi, apa yang menjadi keresahan para perangkat desa yang tidak terlepas dari tuntutan kesejahteraan dengan berbagai dimensinya, mulai dari status kepegawaian, jaminan kesehatan, jaminan hari tua, hingga perlindungan hukum. 

Hal ini yang harus kita sadari, bahwa tidak ada satu kebijakan publik dimana pun di dunia ini yang bisa memuaskan semua pihak. Kebijakan dalam pemerintahan diambil karena adanya keterbatasan sumber daya, apakah itu sumber daya keuangan, sumber daya alam, sumber daya manusia dan juga teknologi. Hal ini pula berlaku di desa, bagaimana RKPDes dengan dukungan APBDes-nya disusun untuk mencukupi kebutuhan prioritas pembangunan, mengatasi pengangguran dan mengentaskan kemiskinan.

Bahkan, dari dana desa tersebut saya yakin turut mendukung menurunnya angka kemiskinan di Kabupaten Tegal. Dari data BPS yang disampaikan ke saya, Alhamdulillah angka kemiskinan kita berkurang 1,96 point dari 9,90 persen di tahun 2017 menjadi 7,94 persen di tahun 2018 ini. Dan penurunan ini cukup fantastis, meskipun tingkat pengangguran terbuka kita ternyata meningkat menjadi 8,45 persen dimana tingkat pengangguran tertinggi ada di wilayah perdesaan yang sebesar 10,13 persen, sementara di perkotaan 7,51 persen.(Ast)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengukuhan pengurus PPDI Kabupaten Tegal periode masa jabatan 2018-2023"

Posting Komentar