PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW DENGAN KALIRANDU BERSHOLAWAT
Kodim 0711/Pml (28/01)., Danramil 03/Petarukan
kapten Inf Muslih mewakil dandim 0711/Pemalang menghadiri acara Kalirandu
Bersholawat dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, bertempat di
Ponpes Uswatun Khasanah Desa Kalirandu Kec. Petarukan Kab Pemalang, pada Minggu
( 27/01/19), dengan penanggung jawab kegiatan Kades desa kalirandu bapak
Tabi’in dan sebgai penceramah Mau’idzhoh Hasanah Al Habib Sholeh Al Athos dari
Tegal, dengan KH.Subhan Ma’mun dari Brebes.
Kegiatan dihadiri Bupati Pemalang yang
diwakili Kabag Kesra, Dandim 0711 Pemalang yang diwakili Danramil Petarukan,
Kapolres Pemalang yang diwakili Kapolsek Petarukan, Kades Kalirandu dan
Perangkatnya, Toga dan Tomas Desa Kalirandu, Warga Desa Kalirandu dan
sekitarnya
Dalam sambutannya Bupati Pemalang melalui
Kabag Kesra Kab. Pemalang sdr Abas Sahma, Mengucapkan banyak terimakasih atas
kegiatan yang dilaksanakan dan mudah-mudahan banyak memberikan manfaat, Bapak
Bupati berpesan mohon untuk di do’akan agar Kab. Pemalang selalu aman dan
tentram serta dijauhi dari segala musibah dan bencana. Jelas Abhas Sama
Dalam Tausyiah dari Al Habib Sholeh Al Athos
dari Tegal, selalu mengajak untuk mentauladani tingkah laku dan mencontoh Akhlak
Nabi Muhammad SAW dan menjalani sunah-sunahnya. Berita hoax dan fitnah sudah
terjadi sejak dahulu termasuk pada jaman Nabi Muhammad SAW, untuk itu saya
menghimbau jangan mudah terpercaya dan terpengaruh berita-berita hoax yang
marak di medsos khususnya yang akan memecah belah umat Islam. Baginda
Rosulullah SAW menyampaikan bahwa walaupun meninggalnya di pinggir Ka’bah tapi
kalau senang memutus tali silahturahmi dan suka mengadu domba maka tidak akan
mendapat ridho dari Allah SWT. Walaupun beda pendapat, beda pilihan dan beda
Partai tapi jangan sampai ada permusuhan, perseteruan dan perpecahan serta
jangan mau di adu domba, Selalu bersikap Khusnudon terhadap semua orang.
Tambahnya
Pada kesempatan yang sama KH Subhan Ma’mun
dari Brebes), dalam tauziyahnya menyampaikan Hadaf atau Tata Krama itu adalah
Ahlussunnah waljamaah, Meninggalkan fardhu maka meremehkan syariah, Hidup harus
saling harga menghargai dan Tawadhu. Ilmu manfaat adalah ilmu yng bersarang di
hati dengan ciri-ciri semakin tambah ilmu semakin cinta akherat, semakin tambah
ilmu semakin Andap Asor/Tawadhu. Papar KH Subhan Ma’mun. KH Subhan Ma’mun
menambahkan orang yang suka fitnah dan mengadu domba tidak akan masuk surga,
Pengin mulia dunia dan akherat maka bersahabatlah dengan orang sholeh dan para
habib serta meningkatkan fardhu dan menjaga wudhu saat subuh.
0 Response to "PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW DENGAN KALIRANDU BERSHOLAWAT"
Posting Komentar