Hankam

Hankam

Upacara penutupan LDK SMP N 1 Tarub resmi ditutup Kasdim Tegal.

Tegal –  Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) Siswa/Siswi SMP Negeri 1 Tarub yang telah berlangsung selama 2 (dua) hari terhitung mulai tanggal 2 sampai dengan 3 Januari 2019 yang diikuti sebanyak 55 Siswa dan Siswi, secara resmi ditutup oleh Kepala Staf Kodim 0712/Tegal Mayor Inf Akhmad Aziz bertempat di lapangan Apel Makodim 0712/Tegal,Minggu (3/2)

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasdim 0712/Tegal, Pasiter Kodim 0712/Tegal Kapten Inf Shokib Setyadi, para pelatih dan pengajar serta guru SMK Negeri 1 Tarub. Kasdim Tegal mewakili Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Richard Arnold Yeheskiel Sangari,S.E,M.M mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Kepala SMP Negeri 1 Tarub serta segenap panitia dan pendukung Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) SMP Negeri 1 Tarub selama mengikuti latihan bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar.”ucapnya.

Dalam sambutannya Kasdim 0712/Tegal Mayor Inf Akhmad Aziz menyampaikan bahwa selama kurang lebih 2 (dua) hari para siswa telah mengikuti LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan) banyak ilmu pengetahuan dan pengalaman yang didapat oleh para siswa latihan, baik yang menyangkut motivasi dan semangat juang, kepemimpinan, disiplin, solidaritas, rasa kebersamaan dan persaudaraan khususnya mengenai dasar-dasar kepemimpinan yang merupakan bekal awal untuk menjadi seorang Pemimpin nantinya.

Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka pembinaan sumber daya manusia terhadap generasi muda untuk membentuk generasi yang berkarakter, berdedikasi tinggi, disiplin dan cinta tanah air guna terciptanya kondisi juang yang tangguh untuk kepentingan pertahanan Negara,” katanya.

Kegiatan ini merupakan wadah penyaluran minat, mengembangkan bakat dan meningkatkan kemampuan, pengetahuan, ketrampilan dalam berbagai bidang kejuruan, ilmu pengetahuan dan tehnologi serta pembangunan inovasi untuk melaksanakan kegiatan karya nyata dan produktif sehingga menjadi bekal bagi kehidupan dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan Negara sesuai dengan aspirasi pemuda Indonesia dan tuntutan perkembangan pembangunan dalam rangka peningkatan ketahanan nasional. 

Di akhir sambutannya, Kasdim Tegal berharap agar materi yang telah diberikan oleh penyelenggara dan Pelatih baik mengenai disiplin, etika dan moral, rasa solidaritas, kebersamaan serta dasar-dasar Kepemimpinan, akan menjadi pedoman bagi para siswa latihan untuk melaksanakan aturan-aturan dan tata-tertib yang berlaku di Sekolah,”pungkasnya.(Ast)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Upacara penutupan LDK SMP N 1 Tarub resmi ditutup Kasdim Tegal."

Posting Komentar