Satu Rumah Roboh Di Tonjong
Brebes, Radardesa.com - Sebuah rumah tua yang sudah kondisi rapuh, ambruk yang disebabkan oleh angin kencang dan hujan lebat sekitar pukul 18.30 wib. Jum’at (5/4/19).
Guyuran hujan dan kencangnya angin ini menjadi musibah buat Sudirman (60) pemilik rumah yang ambruk, dukuh Pecangakan Rt 02 Rw 08 Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.
Hujan berlangsung sekira pukul 16.15 sd 23.00 wib, sampai dengan malam hari keluarga Sudirman masih berada di dalam rumahnya, namun dalam kondisi yang sangat membahayakan, akhirnya Sudirman berteduh di rumah tetangganya sebelum rumahnya roboh.
Untungnya Sudirman bersama keluarga sudah keluar dari rumahnya saat rumahnya roboh, tidak ada korban manusia hanya saja rumah miliknya ambruk dan belum bisa ditaksirkan kerugiannya.
Dalam laporan cepatnya, Babinsa Sertu Iskandar kepada Danramil 09/Tonjong Kodim 0713/Brebes Kapten Inf Suwardi menjelaskan “Tidak ada korban jiwa, hanya satu rumah yang roboh karena usianya sudah tua, penafsiran kerugian belum bisa dideteksi dikarenakan malam hari (gelap), rencana pagi ini TNI bersama warga akan bergotong royong membantu meringankan Sudirman membereskan puing-puing rumahnya” papar Kapten Suwardi. (Utsm0713)
0 Response to "Satu Rumah Roboh Di Tonjong"
Posting Komentar