Hankam

Hankam

Danyonif 407/PK Letkol Inf. Enrico Setiyo Nugroho Serahkan Bantuan Sosial

Tegal. Radardesa.com - Komandan Yonif 407/PK Letkol Inf Enrico Setiyo Nugroho, S.Sos., M.Tr (Han) didampingi oleh Pasi Pers Yonif 407/PK Lettu Inf Thouriq Husein menyerahkan bantuan dana sosial dari Pangdam IV/Diponegoro untuk prajurit beserta keluarganya yang mengalami masalah kesehatan dan membutuhkan biaya pengobatan yang cukup besar, Rabu (29/05/2019).

Pada kesempatan ini Komandan Yonif 407/PK menyerahkan bantuan dana tersebut kepada lima prajuritnya yaitu, Serda Munanto (anggota Kompi Senapan B Yonif 407/PK), Kopda Asep Budiyanto (anggota Kompi Markas Yonif 407/PK), Kopda Eko Bayu (anggota Kompi Senapan B Yonif 407/PK), Praka Karyono (anggota Kompi Markas Yonif 407/PK) dan Prada Supriadi (anggota Taja Yonif 407/PK).
Dana sosial yang diserahkan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Komando Atas (Pimpinan) yang diperuntukkan kepada para prajurit beserta keluarganya yang sedang diberi ujian dan cobaan mengalami masalah kesehatan dan membutuhkan biaya pengobatan yang cukup besar. Diharapakan dana sosial tersebut dapat membantu meringkan beban prajurit dalam proses (biaya) pengobatan.

Sembari menyerahkan bantuan dana sosial tersebut, Komandan Yonif 407/PK menyampaikan kepada prajuritnya agar dana sosial yang diterima dapat digunakan untuk kontrol ke Dokter maupun membeli obat yang lebih bagus lagi demi kesembuhan penyakit yang diderita baik prajurit maupun anggota keluarganya.

Lebih lanjut, kepada prajurit yang sakit dan masih dirawat di Klinik, Komandan Yonif 407/PK menyampaikan agar jangan malas untuk selalu berkonsultasi kepada Dantonkes dan Dokter agar selalu mengetahui perkembangan kesehataannya. "Gunakan dana sosial ini untuk membeli tambahan vitamin dan obat, konsultasikan kepada Dokter apa yang tepat dan baik untuk dikonsumsi," imbuhnya.

"Bagi Prajurit Yonif 407/PK yang anggota keluargaanya (anak) masih mengalami sakit, saya berharap semoga dapat menyadari bahwa hal ini adalah ujian dan cobaan dari Allah SWT. Tetap dihadapi dengan penuh kesabaran dan ketabahan, dan jangan pernah putus asa dalam memberikan pengobatan agar tetap sembuh dan sehat kembali," begitu pungkasnya. (Giat/Dasuki)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Danyonif 407/PK Letkol Inf. Enrico Setiyo Nugroho Serahkan Bantuan Sosial"

Posting Komentar