Hankam

Hankam

TMMD sengkuyung Tahap III Tahun 2019 di Keluarahan Tunon secara resmi ditutup

Tegal Selatan - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Tahun 2019 di Keluarahan Tunon Kecamatan Tegal Selatan Kota Tegal secara resmi ditutup dengan digelarnya Upacara Penutupan TMMD di Halaman Kelurahan Tunon Jl. Ki Ageng Tirtayasa No. 155 Kel. Tunon Kec. Tegal Selatan Kota Tegal. Kamis (31/10)

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Richard Arnold Yeheskel Sangari, S.E., M.M, Komandan Upacara Danramil 06/Kramat Kapten Czi Suharto, Perwira Upacara W.S Pasi Pers Kodim 0712/Tegal Kapten Inf Suswantoro.
Kegiatan dengan tema "Melalui TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kita Wujudkan Percepatan Pembangunan Untuk Kesejahteraan Rakyat" dihadiri oleh Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, SE., M.M, Wakil Walikota Tegal M. Jumadi, S.T., M.M, Palaksa Lanal Tegal Mayor Laut (P) Kadrawi, SH, Waka Polres Tegal Kota Kompol Joko Wicaksono, S.STPi dan sejumlah pejabat serta tamu undangan lainya.
Dalam laporannya Perwira Pelaksana TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2019 di Wilayah Kodim 0712/Tegal yang dibacakan oleh Danramil 21/Tegal Selatan (Kapten Inf Ady Sulistiyo) dijelaskan bahwa sasaran fisik kali ini antara lain Pembuatan talud ukuran Panjang : 91,5 Meter, Lebar : 0,30, Meter, Tinggi : 0,80 Meter, Pemasangan U-ditch Panjang 34 Meter serta Pengecoran jalan. Sedangkan untuk sasaran non fisik antara lain Penyuluhan Wasbang dan Bela Negara, Pemberdayaan Masyarakat, Kamtibmas serta Peran Masyarakat Dalam Pembangunan.
Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jenderal TNI Mochamad Effendi dalam sambutan yang di bacakan Oleh Inspektur Upacara mengatakan bahwa operasi Bakti TNI dilaksanakan dalam berbagai wujud yang salah satunya adalah program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). TMMD merupakan program kerja sama yang terpadu dan berkelanjutan antara TNI, Polri, Kementerian/Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK).
“Pada kesempatan yang baik ini saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan TMMD Ke-106 baik secara moril maupun materiil, sehingga dapat terselenggara dengan baik, aman dan lancar sesuai dengan harapan kita bersama”, ucapnya.
Selain menyampaikan beberapa atensi dan harapan sebagai tindak lanjut dari program TMMD Ke-106 Pangdam juga mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Pemda dan semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan TMMD Ke-106 yang telah berjalan dengan sukses, aman dan lancar. “Selanjutnya apabila dalam pelaksanaan TMMD ini, terdapat tutur kata dan tingkah laku para Prajurit saya yang kurang berkenan dihati masyarakat, baik disengaja maupun tidak, saya selaku Pengendali Kegiatan Operasional PKO TMMD menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya.” Pungkasnya.
Kegiatan Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap III Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019 di Wilayah Kodim 0712/Tegal selesai, dilanjutkan dengan  Peninjauan hasil TMMD Sengkuyung tahap III bertempat di Rt 02/Rw 04, Rt 05/Rw 04 Kel. Tunon Kecamatan Tegal Selatan Kota Tegal. (ats)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "TMMD sengkuyung Tahap III Tahun 2019 di Keluarahan Tunon secara resmi ditutup"

Posting Komentar