Hankam

Hankam

Kehadiran Babinsa Talang dalam kegiatan Keagamaan di wilayahnya

Talang - Babinsa Desa Talang Koramil 08/Talang Sertu Agus Prianto mewakili Danramil menghadiri acara perayaan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang dilaksanakan di Majlis Nurul Musthofa Talang, Minggu (15/12).

Kegiatan diawali dengan pembacaan Maulid Nabi dan Tahlil kemudian dilanjutkan dengan sambutan sohibul hajat yang diwakili oleh Al Fakir bin Atos yang intinya menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran para habaib dan tamu undangan.
Kemudian dilanjutkan acara inti Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang disampaikan oleh Al Habib Dr. Segaf bin Hasan Baharun M.Hi, Pengasuh Ponpes DALWA Putri Pasuruan Jawa Timur yang mengajak untuk meneladani apa yang telah Rosulullah laksanakan dalam kehidupan sehari hari.
Selain Al Habib Dr. Segaf bin Hasan Baharun M.Hi hadir juga diantaranya Habib Abubakar bin Muhammad Asegaf, Ustad Sulton pengasuh Ponpes Mambaul Hikmah Tegalwangi, Ustad Syukron, Para Habaib, Para Santri serta masyarakat. (ats)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kehadiran Babinsa Talang dalam kegiatan Keagamaan di wilayahnya"

Posting Komentar