Tingkatkan Disiplin Linmas, Babinsa Latih PBB
Bojong – Bertempat di Kantor
Balai Desa Gunung Jati Kecamatan Bojong Kabupaten Tegal,Babinsa Koramil
20/Bojong Sertu Sutiasmo melatih kegiatan Peraturan Baris-berbaris (PBB)
anggota Linmas dalam rangka membantu pelaksanaan Program Pemberdayaan Linmas di
Desa Gunung Jati,Jumat (6/12)
"Untuk memupuk rasa
kebersamaan, persaudaraan dan keamanan, Linmas merupakan bagian dari masyarakat
yang harus bisa memberi contoh bagi masyarakat lainnya dalam penanaman disiplin
dan semangat Bela Negara, itulah tujuan dilaksanakannya kegiatan pelatihan PBB tersebut,"
ucapnya Sertu Sutiasmo
Pada kegiatan tersebut Sertu
Sutiasmo di bantu Kopda Edy mengajarkan metode praktek langsung berupa gerakan
ditempat yang diikuti oleh 10 orang anggota Linmas Desa Gunung Jati yang sudah
terpilih. Gerakan dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang dilatihkan terdiri
dari lencang kanan, hadap kanan/kiri, balik kanan, penghormatan dan sikap
istirahat.
Sementara itu para Linmas yang mendapat pelatihan terlihat antusias dalam
melaksanakan latihan ini dengan penuh rasa semangat dan senang hati. Semangat
anggota Linmas itu membuat Babinsa Desa Gunung Jati merasa bangga, walau rata
-- rata sudah berumur tidak muda lagi tetapi mereka (Linmas) tetap semangat
dalam menjalankan pelatihan PBB.
"Semoga kegiatan
pelatihan ini bisa menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan. Sehingga akan
tumbuh rasa kesadaran terhadap bangsa dan negara untuk ikut serta mewujudkan
cita-cita mereka dalam memajukan dan menjaga NKRI", ujarnya.(Ast)
0 Response to "Tingkatkan Disiplin Linmas, Babinsa Latih PBB"
Posting Komentar