Dukung program puskesmas,Danramil hadiri pertemuan Lintas Sektoral
Dukuhturi - Guna
meningkatkan sinergitas tiga pilar wilayah Kecamatan Dukuhturi telah
dilaksanakan kegiatan pertemuan lintas sektoral Puskesmas Kupu bertempat di
RM.Mak Sambel Kota Tegal.Senin (2/3)
Kegiatan yang diikuti
Muspika Kecamatan Dukuhutri tersebut membahas tentang masukan-masukan dan
memutuskan secara musyawarah yang berhubungan pelayanan Puskesmas Kupu.
Dalam sambutanya,Camat
Dukuhturi menyampaikan,“ Marilah kita mendukung untuk mensukseskan program
kerja Puskesmas Kupu Ta.anggaran 2020 serta meningkatkan fungsi puskesmas pelayanan
kepada masyarakat,sehingga diperlukan dukungan kerjasama lintas sektor “terang
Muhtarom
Danramil Dukuhturi juga
mengatakan”untuk mendukung program upaya kesehatan masyarakat dalam rangka
peningkatan derajat kesehatan masyarakat,Kodim 0712/Tegal khususnya jajaran Koramil
sangat antusias dalam mendorong kesadran masyarakat tentang kesehatan serta
memaksimalkan peranan puskesmas sebagai pelayanan kesehatan”ungkap Kapten Cba
Sutikno
Sementara itu,Kepala
Puskesma Kupu dalam sambutanya menyampaikan”terima kasih kepada Forpimcan Kupu
yang telah hadir dalam acara ini, sampai saat ini puskesmas Kupu sudah
melakukan berbagai upaya guna menciptakan suasana pelayanan kesehatan yang
nyaman serta yang baik untuk masyarakat”jelas dr.Mika
Kegiatan tersebut dihadiri
Camat Dukuhturi Muhtaro,S.I.P.,Danramil 10/Dukuhturi Kapten Cba
Sutikno,Kapolsek Dukuhturi AKP Suratman,SH.,Kapuskemas Kupu dr.Mika Jaya
Juwita,Ka UPTD Kecamatan Dukuhturi,Kades se Kecamatan Dukuhturi,Bidan
desa,Kades PKK dan Posyandu.(Ast)
0 Response to "Dukung program puskesmas,Danramil hadiri pertemuan Lintas Sektoral"
Posting Komentar