Hankam

Hankam

Bekerjasama PMI Kab Tegal Yonif 407/PK Lakukan Donor Darah

Tegal. Radardesa.com - Yonif 407/PK menggelar serangkaian kegiatan kemanusiaan sebagai wujud kepedulian dalam melawan Virus Corona (Covid -19) di wilayah Tegal. Bekerjasama dengan PMI Kabupaten Tegal, kegiatan donor darah diselenggarakan di Klinik Pratama Yonif 407/PK, Sabtu (11/04/2020).

Mewakili Komandan Yonif 407/PK, Dantonkes Kima yonif 407/PK Letda Ckm Bambang Sasongko menjelaskan, kegiatan donor darah diselenggarakan dalam rangka mengatasi minimnya persediaan darah PMI selama penanganan Covid -19, khususnya di PMI Kabupaten Tegal.

"Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan petunjuk dan perintah dari Komando Atas untuk menggelar kegiatan kemanusian sebagai wujud kepedulian dalam membantu warga masyarakat yang membutuhkan darah disaat Pandemi Covid -19," tuturnya.

"Dalam mendukung kegiatan ini, sudah kami siapkan 20 Prajurit yang sudah memenuhi syarat untuk dapat mendonorkan darahnya," imbuhnya.

"Dalam pelaksanaan kegiatan diawali dengan prosedur pencegahan penularan Virus Corona (Covid-19), para pendonor diwajibkan memakai masker dan menjaga jarak fisik (psysical distancing), disemprot dengan cairan disinfektan, cuci tangan dengan hand sanitizer dan pengecekan suhu badan," begitu terangnya.

Lebih lanjut, Istiqomah (33) yang merupakan anggota staf P2D2S PMI Kabupaten Tegal menuturkan, kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh anggota Yonif 407/Padmakusuma sangat membantu untuk menambah stok darah di PMI yang saat ini masih kurang.

"Pandemi Covid -19 sangat mempengaruhi stok darah di PMI Kabupaten Tegal, sehingga mengakibatkan terbatasnya atau minimnya stok darah," ungkapnya.

Pihaknya mengucapkan banyak terimakasih atas kerjasama terselenggaranya kegiatan donor darah tersebut. "Kami berharap, semoga kegiatan donor darah seperti ini dapat berlanjut dan terselenggara di Satuan-satuan ataupun instansi-instansi yang lain," begitu pungkasnya. (Siti Aminah)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bekerjasama PMI Kab Tegal Yonif 407/PK Lakukan Donor Darah"

Posting Komentar