Tumpahan Oli di Jalan Raya Paguyangan Brebes, Sejumlah Mobil dan Motor Tergelincir
Selasa, 02 Juni 2020
kecelakaan terpeleset oli,
Kendaraan terpeleset tumpahan oli,
mobil terpeleset oli
Brebes, Radardesa.com – Dua buah mobil mengalami kecelakaan tunggal
di Jalan Raya Nasional Ruas Tegal-Purwokerto, tepatnya di depan pabrik
pemotongan ayam CV Agung Persindo, Jalan Raya Paguyangan, Kecamatan Paguyangan,
Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, akibat terpeleset tumpahan oli. Selasa pagi
(2/6/2020).
Disampaikan Danramil 11 Paguyangan, Kodim 0713 Brebes,
Kapten Arhanud Suryadi, SH, bahwa kedua mobil masing-masing adalah satu mobil
pribadi Pajero dengan Nopol E 1674 CP dan satu bus PO. Indah Putri.
“Kecelakaan terjadi pada pukul 06.30 WIB yakni Bus
Indah Putri menabrak pembatas jalan sedangkan mobil Pajero masuk ke sungai di
sisi jalan,” ungkapnya.
Dengan pemasangan rambu-rambu penyekat jalan oleh
pihak Polantas Paguyangan mampu membuat para pengendara sepeda motor mengurangi
laju kendaraannya sehingga tidak sampai menimbulkan korban walaupun beberapa terpeleset.
Tidak ada korban jiwa atas insiden ini. Untuk sopir
mobil Pajero, Komarudin (50), Perangkat Desa Pamedaran, Kecamatan Ketanggungan,
juga selamat.
“Sopir Mobil Pajero yang hendak menuju ke Purwokerto
tidak dapat mengendalikan kendaraannya akibat tumpahan oli yang tercecer di
sepanjang jalan dari depan PT. Etira sampai di depan CV Agung Persindo,”
tandasnya.
Anggota Polsek Paguyangan dibantu Babinsa untuk
mengatur arus lalu-lintas agar tidak macet. Masyarakat setempat juga membantu
petugas dengan menaburkan bubuk gergaji guna membantu mengeringkan jalan
sehingga tidak licin dan menimbulkan korban lagi.
Sampai berita ini diturunkan belum diketahui siapa
atau kendaraan mana yang menumpahkan oli di jalan tersebut. (Aan/Red)
0 Response to "Tumpahan Oli di Jalan Raya Paguyangan Brebes, Sejumlah Mobil dan Motor Tergelincir"
Posting Komentar