Diduga Korsleting Listrik, Rumah Ludes Terbakar
Tegal - Rumah milik Wagito (50) Rt 05 Rw 01 Desa Grobog Kulon Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal ludes terbakar, Selasa (27/10).
Menurut saksi, Sukriyah (35) dan Fatiha (40), mereka melihat kepulan asap dari rumah milik Wagito yang saat itu sepi kemudian memberitahukan kewarga yang lain.
Melihat api yang tak kunjung padam, pihak perangkat desa menghubungi Koramil 11/Pangkah dan Polsek yang kemudian diteruskan ke Damkar.
Babinsa Koramil 11/Pangkah, Koptu Sugeng yang saat kejadian berada di lokasi menjelaskan bahwa saat kejadian tidak ada korban jiwa. "Kebakaran menyebabkan kerusakan pada dapur, ruang tengah, kamar dan ruang tamu," ucapnya.
Kerugian yang ditaksir mencapai 40 juta tersebut api diduga berasal dari korsleting listrik di ruang dapur. Untuk sementara pemilik rumah beserta keluarga mengungsi ke rumah saudaranya.
"Kesiapan warga dan kecepatan Damkar dapat dengan cepat memadamkan api sehingga tidak menjalar ke rumah sebelahnya," pungkas Sugeng. (ats)
0 Response to "Diduga Korsleting Listrik, Rumah Ludes Terbakar"
Posting Komentar