Hankam

Hankam

Wujud Sinergitas, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Perangkat Desa Trayeman

 


Slawi – Guna menjaga Kamtibmas di Desa binaan, Sinergitas antara Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat diperlukan dalam pelaksanaan tugas dalam rangka memberikan rasa aman serta mewujudkan tertib sosial di masyarakat Desa binaannya.Ini semua bisa terwujud jika diantara kedua belah pihak ada komunikasi yang baik, sehingga tugas dilapangan akan terasa ringan dan masyarakat pun akan merasa nyaman dan merasa terayomi.

Seperti halnya, Babinsa Koramil 14/Slawi Kodim 0712/Tegal, Serka Susiyono bersama Babinkamtibmas Polsek Slawi Briptu Ayu Wulandari laksanakan patroli bersama sambangi kantor desa trayeman, guna jalin komunikiasi sosial dengan perangkat desa Trayeman Kec.Slawi,Kab.Tegal, Selasa (12/1).

Kegiatan ini secara rutinitas selalu dilaksanakan guna mendapat infomasi yang berkembang dimasyarakat wilayah binaan, dengan komsos berkunjung Kantor desa serta ke rumah warga masyarakat mempererat hubungan silahturahmi dan talipersaudaraan, serta kemanunggalan TNI dengan Rakyat.”ujar Susiyono

Kegiatan komunikasi sosial yang dilakukannya bersama Bhabinkamtimas tersebut merupakan salah satu pelaksanaan metode Binter yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan TNI dan POLRI bersama rakyat, sehingga nantinya kedepan akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah binaan.”katanya

Babinsa Trayeman Serka Susiyono mengungkapkan bahwa kami Babinsa dan Bhabinkamtibmas bekerjasama dengan seluruh lapisan masyarakat untuk saling tukar segala bentuk informasi apabila ada permasalahan yang timbul di masyarakat,”ucapnya. (Ast/Nrs)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wujud Sinergitas, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Perangkat Desa Trayeman"

Posting Komentar