Hankam

Hankam

Korban Puting Beliung Buniwah Dapat Bantuan dari Bupati Tegal

 


Bojong – Isak tangis seorang janda lansia, Wasri (75) pecah saat Bupati Tegal Umi Azizah kunjungi rumahnya pada Rabu (17/02/2021) siang yang hancur akibat tertimpa pohon petai. Malam sebelumnya sekitar pukul 21.30, angin puting beliung menerpa Desa Buniwah, Kecamatan Bojong dan mengakibatkan 14 unit rumah rusak pada bagian atapnya. Dalam kesempatan ini, Umi menyalurkan dana bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tegal sebesar Rp 10 juta untuk perbaikan rumah Wasri.

Wasri yang tinggal sendirian di rumah tersebut mengaku masih trauma dengan peristiwa pohon tumbang di tengah tiupan angin kencang yang meluluhlantakkan bangunan atap dan tembok rumahnya. Meski kepalanya sempat tertimpa genting yang jatuh, beruntung Wasri masih bisa selamat.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 20/Bojong Kapten Arm Sinai Sukmono Adi bersama forkopimcam Bojong Kabupaten Tegal serta kepala Desa Buniwah.

Dalam penyampaian pesan Bupati Tegal kepada Wasri mengatakan agar selalu  sabar dan ikhlas menerima musibah ini. Selain itu, Umi mengingatkan warga agar senantiasa waspada dan berhati-hati di musim penghujan ini yang tidak saja rawan terjadi angin kencang, tapi juga tanah longsor dan banjir.

Tak lupa, Umi juga menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Forkopimcam Bojong,  Pemdes Buniwah, relawan Palang Merah Indonesia (PMI) dan personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah yang bergerak cepat membantu pembersihan lokasi dan mendata kerusakan. Demikian pula dengan keswadayaan warga Desa Buniwah dalam bergotong royong membantu warganya yang tertimpa musibah.

“Semangat gotong royong inilah yang harus kita rawat, kita bangun terus menerus. Terlebih di masa pandemi Covid-19 dan bencana alam yang dapat terjadi sewaktu-waktu. Sehingga sistem kewaspadaan dini di masyarakat harus lebih ditingkatkan, seperti perambasan pohon yang sudah menjulang tinggi dan berpotensi roboh menimpa rumah. Kemudian gorong-gorong dan saluran air yang tersumbat atau ada sedimentasi bisa segera dibersihkan dengan kerja bakti,” pesan Umi.

Bantuan dana perbaikan atap rumah dari Baznas Kabupaten Tegal juga disalurkan kepada sejumlah keluarga korban bencana puting beliung lainnya di Desa Buniwah secara proporsional, memperhatikan tingkat kerusakannya.

Sebelumnya, Umi pun sempat meninjau dapur umum yang dikelola Dinas Sosial Kabupaten Tegal di Desa Kalibakung, Kecamatan Balapulang. Keberadaan dapur umum tersebut difungsikan untuk memasok kebutuhan makan tenaga relawan yang bertugas mengamankan akses jalan di tanjakan Clirit, Desa Kalibakung yang ambles dalam lima terakhir. (Nrs/Ok)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Korban Puting Beliung Buniwah Dapat Bantuan dari Bupati Tegal "

Posting Komentar