Hankam

Hankam

Upaya TNI Bantu Anak Stunting dan Nakes


Brebes, Radardesa.com – Babinsa Koramil 16 Larangan Kodim 0713 Brebes, Serka Junaedi, kembali memberikan bantuan sosial kepada salah satu warga desa binaannya penderita stunting, Kenzi Aufar Malik (Kenzi) 3 tahun 6 bulan yang merupakan anak pasangan Samsudin dan Siti Fatimah, warga Desa Karangbale RT. 08 RW. 04, Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes. Selasa sore (13/9/2022).

Disampaikan Danramil Larangan, Letda Infanteri Yazid, bahwa sesuai kemampuan koramil, bantuan yang berisi susu, biskuit, mie instan, diberikan kepada anak-anak penderita stunting pada waktu babinsa melakukan pendampingan terhadap kesehatan kepada tenaga kesehatan (bidan desa setempat) yang memberikan pelayanan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) door to door.

“Sedikit bantuan ini diharapkan dapat menambah gizi para anak penderita stunting di desa-desa wilayah binaan kami,” ujarnya.

Yazid menjelaskan, setidaknya sudah ada 3 orang anak stunting yang mendapatkan bantuan, yaitu 2 orang anak warga Dusun Sikancil Desa Slatri (  Azqiara Khaerunnisa dan Faris Munandar) pada 2 September 2022, serta satu lagi ananda Kenzi.

Yazid menambahkan, bantuan serupa akan terus diupayakan pihaknya guna mewarnai pelayanan kesehatan para bidan di desa-desa di wilayah Kecamatan Larangan.

“Kita akan terus berupaya memotivasi para bidan desa untuk monitoring perkembangan anak stunting secara door to door,” tutup Yazid. (Aan/Red)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Upaya TNI Bantu Anak Stunting dan Nakes"

Posting Komentar