Wakili Dandim, Kasdim Tegal Hadiri Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kota Tegal
Tegal - Mewakili Komandan Kodim 0712/Tegal,
Kasdim Mayor Cba Eko Budi Sardjono menghadiri Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung
Tahap I TA. 2023 Kodim 0712/Tegal di wilayah Kota Tegal bertema
"Sinergitas Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin
Kuat", dengan Inspektur Upacara Walikota Tegal Dedy Yon Supriyono, SE, MM,
Komandan Upacara Danramil 21/Tegal Selatan Kapten Cba Sutikno, Perwira Upacara
Pasipers Kodim 0712/Tegal Kapten Arm Tarsono dan diikuti lebih kurang 300
orang, bertempat di Halaman GOR
Wisanggeni Jl. Wisanggeni Kelurahan Kejambon Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal,
Rabu (10/05/2023).
Hadir dalam kegiatan diantaranya, Walikota Tegal
Dedy Yon Supriyono, SE, MM, Danlanal Tegal Letkol Mar Moch. Chanan Asfihani,
M.Tr.Hanla., Kapolres Tegal Kota AKBP Jaka Wahyudi, SH, S.IK, M.Si., Kasdim
0712/Tegal Mayor Cba Eko Budi Sardjono mewakili Dandim, Kadisops Satradar 214
Tegal Mayor Lek Hendra Krisdiyanto, ST.Han mewakili Dansatradar serta tamu
undangan lainnya.
TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Dasar
berdasarkan ST Danrem 071/WK Nomor STR/81/ 2023 Tanggal 05 Mei 2023 tentang
perintah melaksanakan operasional TMMD Reguler ke 116 dan Sengkuyung tahap I
Tahun 2023.
Menurut Kasdim, TMMD tersebut dilatarbelakangi
oleh adanya saluran air yang belum permanen, Terbatas Pemasangan saluran
u-ditch dan cover P 1,20 meter, L 0,50 meter, T 0,70 meter sepanjang 131 meter
berlokasi di Kelurahan Mintaragen RT 01 RW 04 Jl. Cemara Kecamatan Tegal Timur.
Kasdim melanjutkan pada TMMD tersebut terdapat
juga Sasaran Non Fisik, berupa Penyuluhan kepada Masyarakat diantaranya,
Sosialisasi TMMD, Penyuluhan Wasbang dan Bela Negara, Penyuluhan protokol
kesehatan, Penyuluhan bahaya Stunting, Penyuluhan kenakalan remaja dan bahaya
Narkoba, Penyuluhan KB Kesehatan dan Posyandu dan untuk pelaksanaan TMMD
dimulai dari tanggal 10 Mei s.d 8 Juni 2023, ungkapnya.
Sementara Inspektur Upacara Walikota Tegal Dedy
Yon Supriyono, SE, MM menyampaikan bahwa kegiatan TMMD Sengkuyung tahap I tahun
anggaran 2023 di Kota Tegal adalah suatu program terpadu antara TNI dengan
pemerintah daerah yang bertujuan mempercepat pelaksanaan pembangunan daerah
untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. TMMD juga mempererat kemanunggalan
TNI dan rakyat.
"Saya mengapresiasi upaya TNI yang
melibatkan seluruh lini masyarakat dalam kegiatan TMMD yang tahun ini mengambil
tema "sinergitas lintas sektoral mewujudkan kemanunggalan TNI-rakyat
semakin kuat", saya rasa tema ini tepat sebagai upaya untuk memupuk rasa
gotong-royong demi meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa antara
TNI-rakyat, saya harap melalui TMMD ini rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara
TNI dan masyarakat dapat terjalin erat", ucapnya. (pendimtegal)
0 Response to "Wakili Dandim, Kasdim Tegal Hadiri Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 Kota Tegal"
Posting Komentar