Hankam

Hankam

Babinsa Kodim Tegal Tinjau Rumah Warga Terdampak Gempa Bumi

 


Tegal - Babinsa Koramil 07/Adiwerna Kodim 0712/Tegal Sertu Nurkholis memantau kodisi rumah warga dengan mendatangi langsung ke lokasi yang terdampak gempa bumi berkekuatan 6,4 magnitudo, bertempat di Rumah Bapak Slamet RT 24 RW 3 Desa Pagedangan Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal. Sabtu (01/07/2023)

Babinsa Sertu Nukholis mengatakan bahwa Kami sengaja mendatangi rumah warga pasca terjadi gempa bumi yang terjadi pada jumat malam terutama yang terkena dampak musibah gempa bumi.

Pada pelaksanaannya Babinsa melaksanakan kegiatan pembersihan dan juga memberikan bantuan dari BPBD Kabupaten Tegal, ucappnya.

Babinsa meminta masyarakat agar tidak panik, namun tetap waspada, dari hasil pemantauan terungkap tidak ada rumah warga yang mengalami kerusakan parah dan korban jiwa. Secara keseluruhan situasi aman dan terkendali, kata Sertu Nurkholis. (pendimtegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Babinsa Kodim Tegal Tinjau Rumah Warga Terdampak Gempa Bumi"

Posting Komentar