Hankam

Hankam

Rames Seceting (Rame-Rame Sakabehe ASN Cegah Stunting), Danramil Margasari Hadiri Launching Rames

 


Margasari – Pemerintah Kabupaten Tegal menyelenggarakan acara Rembuk Stunting Dan Launching Rames Saceting (Rame-rame Sakabehe ASN Cegah Stunting) di pendopo Kecamatan Margasari pada, Selasa (11/7/2023)

Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Kab. Tegal Ibu Umi Azizah beserta Rombongan, Kepala BKKBN, Dispermades, Disprenaker, Dinkes Kab.Tegal, Danramil 16/Margasari, Camat, Kapolsek Margasari, Kepala Desa sekecamatan Margasari, Tokoh Agama sekecamatan Margasari, Tokoh  masyarakat Sekecamatan Margasari, Kader Kesehatan Sekecamatan Margasari, Perwakilan Balita penerima Bantuan, Perwakilan ibu hamil penerima Bantuan.

Rembuk stunting adalah wahana bagi seluruh stakeholder baik pemerintah Kabupaten, Kecamatan, Desa dan semua organisasi profesi, organisasi masyarakat, organisasi wanita, organisasi pemuda, akademisi untuk bermusyawarah guna bareng-bareng berperan serta mencegah dan menanggulangi stunting baik itu terhadap sasaran ibu hamil maupun anak balita di suatu wilayah desa atau kecamatan, sehingga angka stunting diwilayah tersebut dapat ditekan serendah-rendahnya.

Sementara Rames Saceting ini merupakan gerakan iuran dari ASN untuk membantu program penanggulan stunting dengan nominal iuran seikhlasnya.

Hasil iuran ASN akan dikumpulkan di masing masing OPD untuk selanjutnya dibelanjakan untuk membeli telur, susu dan protein hewani lainnya di pasar tradisional untuk selanjutnya diserahkan kepada kelompok sasaran masyarakat penerima bantuan stunting melalui puskesmas masing-masing binaan OPD

Diakhir acara diserahkan bantuan secara simbolis kepada Balita Stunting dan penyerahan bantuan secara simbolis kepada ibu Hamil. (Pendimtegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Rames Seceting (Rame-Rame Sakabehe ASN Cegah Stunting), Danramil Margasari Hadiri Launching Rames"

Posting Komentar