Hankam

Hankam

Cipta Kondisi Pasca Pilkades, Babinsa Koramil Suradadi Kodim 0712 Tegal lakukan patroli dan silahturahmi dengan warga

 


Tegal - Pasca Pilkades serentak di wilayah Kabupaten Tegal dan untuk menciptakan situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,  Babinsa Koramil 05/Suradadi Kodim 0712/Tegal  bersama dengan perangkat Desa dan anggota LINMAS Desa Jatibogor kembali melaksanakan patroli dan silahturahmi di wilayah. Minggu (16/10/2023).

Kunjungan silaturahmi malam hari atau yang di kenal dengan patroli malam kewilayah binaan sekaligus berkomunikasi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, perangkat Desa dan anggota Linmas untuk mengetahui perkembangan situasi kamtibmas pasca pungutan suara Pilkades Desa Jatibogor Kec. Suradadi Kab. Tegal. 

Pelda Norman selaku Babinsa Desa Jatibogor mengatakan, “Dalam kesempatan ini saya berpesan agar menerima hasil Pilkades dengan lapang dada. Sebab apapun hasil Pilkades, siapapun yang terpilih sebagai kepala desa, maka itulah pemimpin bagi masyarakat desa. Perbedaan pilihan dan pandangan dalam Pilkades merupakan suatu yang wajar.” Tuturnya.

 “Pilkades serentak yang dilaksanakan di wilayah Kabupaten Tegal telah usai, Diharapkan semua masyarakat tetap menjaga silaturahmi, jangan sampai pemilihan kepala desa serentak ini hubungan masyarakat menjadi terpecah belah. Pasca Pilkades, semoga kehidupan masyarakat desa berjalan seperti biasanya, tetap aman dan kondusif. Oleh karena itu, Persatuan dan kesatuan masyarakat harus didukung oleh seluruh lapisan masyarakat sebagai pilar utama dalam membangun desa yang lebih baik dan maju.” Tambahnya. (Pendimtegal)

 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cipta Kondisi Pasca Pilkades, Babinsa Koramil Suradadi Kodim 0712 Tegal lakukan patroli dan silahturahmi dengan warga "

Posting Komentar