Bersama Warga Babinsa Koramil Talang Melaksanakan Sholat Subuh Berjamaah
Tegal - Sholat 5 waktu mengandung banyak keutamaan,
begitu pun dengan sholat Subuh. Waktu Subuh dan Isya dikatakan ibadah paling
berat bagi orang-orang munafik.
Selain itu, melaksanakan salat Subuh secara berjamaah akan mendapat perolehan
27 derajat dan dahsyatnya pahala yang diganjar dari mengerjakan salat Subuh
berjamaah setara dengan haji sempurna.
hal itu dilakukan oleh Babinsa Koramil 08/Talang Serka
Agus Prianto bersama masyarakat melaksanakan sholat subuh berjamaah di Musolah
Baiturrohman Desa. Talang RT 04 RW 1 dengan imam ustad Sutori, Selasa (09/Januari 2024)
Guna terciptanya kedekatan
dengan komponen masyarakat di wilayah binaan, para Babinsa dari Koramil
08/Talang Kodim 0712/Tegal rutin melaksanakan syafari subuh antar Masjid maupun
Mushola
Pada giat sholat subuh pagi
kali ini syafari subuh dilaksanakan di Mushola Baiturrohman di RT 04 RW 01 Desa
Talang Kec.Talang Kab Tegal,
Babinsa Desa Talang Serka
Agus Prianto mengatakan tujuan dilaksanakannya syafari subuh ini, selain untuk
ibadah juga sebagai upaya kami dalam melakukan pendekatan diri dengan
masyarakat khususnya dengan para tokoh agama sehingga dapat mewujudkan rasa
persaudaraan, kekeluargaan dan keakraban antara TNI dengan Masyarakat.
“Disamping itu, selain untuk
meningkatkan iman kegiatan syafari subuh ini juga suatu cara untuk memakmurkan
masjid/Musholah yang ada di wilayah binann Koramil 08/Talang” Ucap Serka Agus
(pendimtegal)
0 Response to "Bersama Warga Babinsa Koramil Talang Melaksanakan Sholat Subuh Berjamaah"
Posting Komentar