Hankam

Hankam

Dandim 0712 Tegal Hadiri Upacara Sedekah Laut Nelayan Kota Tegal Tahun 2024

 


Tegal – Dandim 0712/Tegal, Korem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Suratman, SIP., MIP menghadiri prosesi sedekah laut nelayan kota tegal tahun 2024 dengan temaDengan sedekah Laut Nelayan Semakin Berkah dan Berkelanjutan, bertempat di KUD Karya Mina Jl. Blanak No. 10 Kel. Tegalsari Kec. Tegal Barat Kota Tegal. Senin (22/7/2024)  

Prosesi sedekah laut tersebut dihadiri oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Drs. Ahmad Lutfi, SH, S.St, MK diikuti juga Pj. Walikota Tegal Dadang Somantri, ATD., MT, Waka Polda Jateng Brigjen Pol Drs. Agus Suryo Nugroho, SH, M. Hum, PJU Polda Jateng, Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman,S.IP., M.IP, Danlanal Tegal Letkol Laut (P) Adi Surono, ST, MT, M.Tr. Hanla, CTMP, Kapolres Tegal Kota AKBP Rully Thomas, S.H., S.I.K., M.I.K, Para Kapolres Se eks wilayah Karsidenan Pekalongan, Sekda Kota Tegal drg. Agus Dwi Sulistyantono, MM, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, peternakan dan Pangan Kota Tegal Sirat Mardanus, Camat Tegal Barat Edi Sudirman, SH, Kapolsek Tegal Barat Kota  Kompol Aris Heriyanto, SH, Danramil  O1/Tegal Barat Kapten Inf Bambang Kalisno, Kapolsek Kawasan pelabuhan Kompol Totok Hadi,SH.MM, Ka satpol Airud Polres Tegal Kota AKP Nur Mahmud, SH, General Manager PT. Pelindo Tegal Tri Sugiyatno, Kepala Pelabuhan Perikanan Pantai Tegalsari Tuti Suprianti, S.Pi, Ketua DPC HNSI kota Tegal H. Eko Susanto, Ketua KUD Karya Mina kota Tegal H. Riswanto, Tokoh nelayan dan masyarakat nelayan kota Tegal. 

Ketua KUD Karya Mina kota Tegal H. Riswanto mengatakan ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir. Wabil khusus kepada Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi yang sudah menyempatkan waktu hadir langsung pada acara sedekah laut di Kota Tegal. 

 H. Riswanto mengatakan, bahwa kegiatan sedekah laut adalah kegiatan rutin yang terselenggara setiap tahun. Hal ini sebagai ungkapan rasa syukur kepada Alloh SWT atas limpahan rezeki berupa hasil tangkapan ikan dari para nelayan. 

 Sedekah laut ini merupakan ungkapan rasa syukur kami dari para nelayan di Kota Tegal. Selain itu, tradisi ini juga menjadi ritual tolak bala agar para nelayan selalu mendapatkan keselamatan dalam melaut untuk mencari nafkah,” tutur H. Riswanto 

Sementara Kapolda Jateng Irjen Pol Drs. Ahmad Lutfi, SH, S.St, MK mengatakan bahwa sedekah laut dan larung sesaji itu merupakan sebuah tradisi kearifan lokal yang perlu di lestarikan. Selain itu juga merupakan suatu budaya ajang silaturahmi dan doa dari seluruh komponen masyarakat khususnya di wilayah Tegal. 

 Dengan bersilaturahmi kita akan dipanjangkan umurnya dan banyak rezekinya. Maka dengan sedekah laut ini kita berharap para nelayan akan mendapatkan banyak rezeki,” ungkap Kapolda. 

 Kapolda juga menyampaikan, melalui sedekah laut ini juga merupakan suatu momentum bagi masyarakat nelayan untuk bangkit kembali. 

“Para nelayan adalah masyarakat yang ulet dan tahan uji. Para nelayan memiliki sifat pantang mundur dengan segala permasalahan yang dihadapi,” terang Kapolda. 

 Untuk itu, lanjut Kapolda, berkaitan dengan permasalahan yang ada saat ini, semoga kedepan pemerintah akan segera mendengar dan memperhatikan apa yang menjadi kendala bagi para nelayan,” imbuhnya. 

Kemudian yang kedua kita semuanya menyadari bahwa kedepan Bangsa Indonesia akan melalui suatu tahapan demokrasi diantara yang paling dekat nanti adalah demokrasi pemilihan Pilkada Pilgub di seluruh Jawa Tengah secara serentak, saya sebagai Kapolda titip pesan bahwa siapapun pimpinannya adalah perwakilan rakyat rakyat kita putra-putri terbaik di wilayah Anda yang nanti akan mengemban amanat di wilayah kita menjadi lebih amanah dan lebih baik. 

Dalam proses demokrasi  utamakan keharmonisan gotong royong teposliro saling bergandengan tangan bahwa pesta demokrasi adalah pestanya rakyat yang tidak boleh dipecah belah di atasnya itu ada namanya persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, pungkasnya. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dandim 0712 Tegal Hadiri Upacara Sedekah Laut Nelayan Kota Tegal Tahun 2024 "

Posting Komentar