Anggota Koramil Margasari Amankan Lomba Gerak Jalan Tingkat SMA
Tegal - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-79 Tahun 2024, Anggota Koramil 16/Margasari, Kodim 0712/Tegal, Korem 071/Wijayakusuma yang dipimpin oleh Peltu Edi bersama 4 orang Babinsa serta anggota Polsek Margasari melaksanakan pengamanan lomba gerak jalan tingkat SMA se - Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal. Selasa (13/8/2024)
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya untuk merayakan momen bersejarah dengan aman dan meriah yang di gelar oleh pemerintah kecamatan menjelang peringatan HUT ke-79 RI.
"Pengamanan gerak jalan ini menjadi hal penting guna memastikan bahwa perayaan berlangsung lancar tanpa gangguan dan kendala yang tidak diinginkan di lapangan", ujar Peltu Edi.
Panitia lomba telah bekerja sama dengan pihak terkait dan petugas keamanan untuk mengatur rute serta mengawasi jalannya acara tersebut. Hal ini bertujuan untuk menjaga ketertiban dan keamanan para peserta gerak jalan agar tetap fokus dan tidak terganggu," terangnya.
"Pengamanan gerak jalan ini juga diharapkan dapat menjadi contoh positif bagi masyarakat dalam melaksanakan kegiatan bersama dengan tertib dan aman," pungkasnya.
Lomba gerak jalan tersebut dihadiri oleh Camat Margasari Ibu Erlin dan Danramil 16/Margasari Kapten Cba Sutikno, dengan rute start halaman Kecamatan Margasari dan finish di SMK BP Margasari.
0 Response to "Anggota Koramil Margasari Amankan Lomba Gerak Jalan Tingkat SMA "
Posting Komentar